Berita

Program “Berbagi Bahagia Bersama BRI Group” Bantu Korban Banjir, Anak Panti dan Lansia di Gorontalo

×

Program “Berbagi Bahagia Bersama BRI Group” Bantu Korban Banjir, Anak Panti dan Lansia di Gorontalo

Sebarkan artikel ini
PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office Manado menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan sosial masyarakat melalui program "Berbagi Bahagia Bersama BRI Group." ( Kolase Foto : Penagar.id)
PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office Manado menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan sosial masyarakat melalui program "Berbagi Bahagia Bersama BRI Group." ( Kolase Foto : Penagar.id)

Penagar.id, GORONTALO – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Regional Office Manado melalui program “Berbagi Bahagia Bersama BRI Group” kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan sosial masyarakat.

Program ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar dengan menyalurkan bantuan berupa 500 paket sembako.

Bantuan ini disalurkan melalui BRI Cabang Gorontalo dan difokuskan kepada warga di Kelurahan Ipilo serta korban bencana di Batu Putih, Kabupaten Bone Bolango.

Penyaluran bantuan ini turut melibatkan Ikatan Wanita Bank Rakyat Indonesia (IWABRI) Gorontalo yang diketuai oleh Ni Wayan Ayu Yuni Apsari.

Dalam kesempatan tersebut, Regional Chief Audit BRI Manado, Oscar Hutagaol, secara langsung menyerahkan bantuan ke Masjid Al-Mukhlisin, Kelurahan Ipilo.

Paket sembako yang diberikan mencakup kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, dan gula pasir guna membantu warga yang tengah bersiap menyambut bulan suci Ramadan.

Baca Juga :  Desak BPD Buhu Bertidak, Tokoh Pemuda : Copot Kades yang Diduga Aniaya Warga!

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat, terutama mereka yang mengalami kesulitan ekonomi. BRI Group akan terus hadir dengan berbagai program sosial lainnya sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” kata Oscar Hutagaol.

BRI Salurkan Bantuan ke Panti Asuhan

Tak hanya bagi korban bencana, BRI juga menyalurkan bantuan ke panti asuhan di Gorontalo. Melalui program yang sama, bantuan berupa paket sembako disalurkan ke Panti Asuhan Shirattal Ummah dan Panti Asuhan Darul Mubin.

Paket sembako yang diberikan meliputi berbagai kebutuhan pokok guna membantu pemenuhan kebutuhan sehari-hari.

Pada kesempatan itu pula, Oscar Hutagaol menyampaikan harapannya agar bantuan yang diberikan dapat membantu anak-anak di panti asuhan.

Baca Juga :  Bagnaia Dominasi Sesi Practice MotoGP Emilia Romagna 2024

Ia juga berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan mampu memberikan dampak positif bagi pemulihan serta kesejahteraan anak panti.

“Ini adalah wujud kepedulian dan kasih sayang kepada mereka yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat membantu kelancaran aktivitas di panti asuhan,” ujarnya.

Dukungan untuk Lansia di Panti Wreda

Selain korban bencana dan anak panti asuhan, BRI juga menyalurkan bantuan ke Panti Wreda Griya Lansia Jannati di Gorontalo.

Regional Micro Banking Head BRI Regional Office Manado, Gokma Dame Levi Ebenezer H, menyerahkan langsung bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap lansia.

“Lansia adalah bagian dari masyarakat yang perlu mendapatkan perhatian khusus. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan kebutuhan mereka selama bulan Ramadan dan memberikan kebahagiaan di momen yang penuh berkah ini,” kata Gokma Dame Levi Ebenezer H.

Baca Juga :  Poltekkes Gorontalo Berdayakan Kader Kesehatan, Tangani Hipertensi dan Deteksi Komplikasi Kehamilan

Bantuan yang diberikan berupa berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, dan gula pasir. Gokma Dame Levi Ebenezer H juga menegaskan bahwa kegiatan ini adalah wujud nyata kepedulian sosial BRI.

“Ini adalah wujud kepedulian dan kasih sayang antar umat Tuhan. Semoga bantuan ini dapat membantu aktivitas di panti wreda selama menjalankan ibadah di bulan suci ini,” ungkapnya.

Program Berbagi Bahagia Bersama BRI Group ini merupakan bagian dari komitmen BRI dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Tidak hanya berfokus pada layanan keuangan, BRI juga terus berkontribusi dalam aksi sosial agar keberadaannya semakin dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat.(***)

**Cek berita dan artikel terbaru kami dengan mengikuti WhatsApp Channel

You cannot copy content of this page