Penagar.id, GORONTALO – Wakil Bupati Bone Bolango, Risman Tolingguhu, secara resmi menjalani prosesi adat Moloopu, yang menandai kepindahannya ke Rumah Dinas Yiladia Wakil Bupati Bone Bolango.
Prosesi sakral ini berlangsung pada Kamis (6/3/2025), dimulai dari kediaman pribadinya di Kelurahan Kayumerah, Kecamatan Limboto, hingga tiba di Desa Boludawa, Kecamatan Suwawa.
Meski hujan deras mengguyur sepanjang perjalanan, semangat Risman Tolingguhu tidak surut. Ia tetap melangkah dengan penuh keyakinan, didampingi oleh sang istri tercinta, Ny. Gamaria Djura, serta ratusan kerabat dan keluarga yang turut mengiringinya.
Prosesi berlangsung khidmat, mencerminkan nilai-nilai adat dan budaya Gorontalo yang masih terjaga kuat di tengah masyarakat.
Di sepanjang perjalanan, masyarakat menyambut kedatangan Risman dengan penuh antusiasme.
Teriakan syukur dan doa mengiringi langkahnya menuju rumah dinas, yang kini secara resmi menjadi tempat tinggalnya selama menjabat sebagai Wakil Bupati Bone Bolango.
Setibanya di Yiladia, Risman Tolingguhu disambut oleh sejumlah tokoh adat, pejabat daerah, serta masyarakat setempat.
Nuansa Kekeluargaan dan Kebersamaan
Prosesi Moloopu tidak hanya menjadi simbol kepindahan seorang pejabat ke rumah dinasnya, tetapi juga memiliki makna mendalam sebagai bentuk penerimaan masyarakat terhadap pemimpin baru.
Suasana penuh haru dan kebersamaan terasa kuat ketika Risman akhirnya memasuki rumah dinasnya.
Usai prosesi, acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama. Dalam momen ini, Risman Tolingguhu bersama Wakil Ketua TP. PKK terlihat begitu akrab dengan masyarakat.
Tanpa sekat, ia berbaur, bercengkerama, dan menikmati kebersamaan di tengah-tengah warga.
Setelah melaksanakan salat maghrib berjamaah, Risman juga menyempatkan diri menyalami satu per satu tamu yang hadir.
Banyak di antara mereka yang datang dari berbagai wilayah di Bone Bolango, ingin memberikan selamat secara langsung kepada Wakil Bupati yang baru saja dilantik itu.
Dalam momen tersebut, banyak tamu menyampaikan harapan besar kepada Risman Tolingguhu agar mampu menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.
Mereka berharap kepemimpinannya dapat membawa Bone Bolango ke arah yang lebih baik, dengan kebijakan yang berpihak kepada rakyat serta memperkuat nilai-nilai budaya dan sosial yang selama ini menjadi identitas daerah.
Moloopu bukan sekadar tradisi, tetapi juga bentuk doa dan restu dari masyarakat. Dengan semangat kebersamaan yang kuat, perjalanan Risman Tolingguhu sebagai Wakil Bupati Bone Bolango pun resmi dimulai.(*)